Mengapa Kalian Harus Memilih Jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar?

Apa yang membuatmu tertarik dengan jurusan PGSD? Jika dibandingkan dengan jurusan lain yang lebih populer seperti akuntansi atau ilmu politik. Mungkin ini salah satu pertimbangan kamu, jika benar anggukan kepalamu dengan memilih jurusan PGSD maka kamu akan berperan sebagai guru SD yang memegang peran yang sangat penting, untuk masa depan Indonesia. Saat ini Indonesia sedang membutuhkan tenaga pengajar yang berkualitas, terutama untuk daerah luar pulau Jawa khususnya daerah pelosok. Betul? Seharusnya kamu sudah mengerti dengan resikonya, iya kan.

Jadi apa itu Pendidikan Guru Sekolah Dasar? PGSD mempersiapkan mahasiswa untuk menjadi guru SD. Prodi ini menjadi favorit bagi siswa SMA yang ingin menjadi tenaga pengajar di dunia pendidikan. Di Prodi ini, para mahasiswa mempelajari semua materi pelajaran SD seperti Matematika, Pkn, IPS, IPA dsb. Tak hanya pemahaman akademis, para mahasiswa juga dituntut untuk memahami karakter dan pengembangan kepribadian seperti sikap santun, disiplin, pintar, dann berjiwa sosial. Kenapa? Karena Guru SD memilikki tanggung jawab salah satunya membangun kepribadian siswa sejak SD. Kamu yang menjadi GUru SD bertugas memberikan pondasi ilmu yang berguna sehingga siswa siap melanjutkan jenjang pendidikan berikutnya.

Sudah tahu apa itu PGSD, sekarang Bagaimana Prospek Kerja Jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar? Pasti beberapa dari kalian sudah tahu bahwa para mahasiswa yang lulus dari Prodi PGSD, akan memilikki prospek bekerja yang jelas, terutama menjadi guru SD. Sekarang ini, ketersediaan guru SD masih sedikit dan belum memenuhi kebutuhan, terutama di daerah pedalaman. Apabila kamu memilih kuliah di jurusan yang satu ini, yakin deh kamu bisa berkarya di daerah pedalaman yang memerlukan tenaga kamu sebagai guru. Namun satu yang pasti kamu perlu tekad dan komitmen untuk mengajar di daerah pedalaman.

Selain itu kamu juga bisa memilih 1 dari 8 Profesi dan Karir Lulusan PGSD, atau setidaknya kamu punya gambaran tentang profesi dan karir jika memilih jurusan PGSD.
1. Pengajar Bisnis
2. Pelatih dan Pemandu Olahraga
3. Guru Vokasi
4. Guru TK
5. Pengajar Geografi
6. Pengajar Ilmu Kebugaran
7. Tutor
8. Kepala Sekolah

Banyak pilihan karir  yang bisa jalani dengan mengambil Jurusan PGSD, tapi apa kamu sudah benar-benar yakin untuk memilih jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar ini? Untuk memantapkan pilihan dan sebagai pertimbangan terakhir kamu, yuk simak Fakta Menarik Jurusan PGSD yang telah dirangkum oleh skripsimalang.com ;

  • Peluang Kerja Besar
    Sudah diketahui bersama di poin prospek kerja PGSD bahwa peluang kerja sangat besar, Menurut faktakampus.com pada tahun 2020-an nanti akan tercatat banyak calon pensiun guru SD di seluruh Indonesia. Kamu yang sudah atau sedang kuliah ambil jurusan bisa banget nanti mendaftar CPNS atau memulai karir mengajar di lokasi yang mungkin bisa kamu pilih.
  • Jurusan “Serba Tahu”
    Mengambil jurusan PGSD nggak ada matinya guys!! Karena kalian tidak hanya fokus belajar satu ilmu pengetahuan saja tetapi kalian akan mendapatkan beragam ilmu pengetahuan, mulai dari perhitungan, sosial, alam, seni, psikologi hampir semua ilmu pengetahuan pasti kalian terima guys. Gimana tertarik?
  • Jurusan “Serba Ada”
    Jurusan PGSD ini adalah miniatur dari Perguruan Tinggi hampir semua organisasi yang ada di Perguruan tentunya ada di PGSD. Bahkan ada beberapa organisasi yang tidak ada di tingkat Perguruan ada di jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar. Keren kan??
  • Dapat Pahala
    Menjadi seorang guru otomatis kamu bisa dapat pahala yang terus mengalir, karena dengan berbagi ilmu kepada orang lain tidak akan mengurangi ilmu yang kalian milikki guys. Suksesnya kalian hari ini hingga bisa mengenyam pendidikan sampai detik ini, salah satunya berkat jasa-jasa guru kalian. Yang setuju share dong.

Komplit sudah pembahasan tentang “Mengapa Kalian Harus Memilih Jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar?“, seandainya kalian punya alasan khusus memilih jurusan PGSD bisa komentar di bawah ya.

This will close in 20 seconds